Dalam rangka mengisi agenda setiap hari jumat, Pemerintah Kabupaten OKU Timur rutin melaksanakan olahraga bersama, selain untuk kebugaran juga untuk mempererat tali silaturahmi antar ASN di dilingkup Pemerintah Kabupaten OKU Timur.
Pada Jumat 3 Juli 2020 ini, Bupati OKU Timur HM Kholid MD bersama Wakil Bupati OKU Timur Fery Antoni didampingi Sekda OKU Timur Jumadi beserta seluruh ASN melaksanakan jalan sehat bersama di area kolam retensi dan taman edukasi.
Kegiatan ini sekaligus mempromosikan taman edukasi yang dirintis oleh Pemerintah Kabupaten OKU Timur untuk dijadikan alternatif wisata bagi masyarakat OKU Timur.
Bupati OKU Timur HM Kholid MD menerangkan bahwa kedepannya sudah ada master plan pembangunan taman edukasi dengan berbagai spot/area bermain dan juga tetap menonjolkan sisi edukasi.
Di tahun 2021 akan di anggarkan melalui belanja Daerah Kabupaten OKU Timur untuk melanjutkan proses pembangunan taman edukasi yang berlokasi di area Pemda OKU Timur.