Kue lapis palembang atau kue engkak ketan adalah kue lapis yang memiliki tekstur lembut, empuk dan kenyal dengan wangi santan dan kelapa sangrai sangat khas sekali berbeda dengan kue atau cake lapis dari daerah lain dan rasanya manis dan legit ciri khas kue bolu Palembang, tepung ketan yang digunakan bisa tepung ketan hitam dan tepung ketan putih dan sering juga dijumpai aneka kreasi rasa sajian sedap maupun bentuk cetakan yang berhasil dikembangkan, seperti rasa coklat, lapis keju, dan lapis durian.
BAHAN :
- 7 butir telur bebek
- 8 butir telur ayam
- 1 ltr santan
- 500 gram tepung ketan, bisa pakai tepung ketan putih dan tepung ketan hitam
- 500 gram gula pasir
- 1 kg susu kental manis
- 100 gram mentega cair
CARA MEMBUAT ENGKAK KETAN PANGGANG SPESIAL :
- Siapkan loyang persegi 24 cm, alasi kertas roti dan olesi sedikit mentega. Panaskan oven 180 derajat Celsius. Sisihkan.
- Kocok telur dan gula sampai mengembang dan lembut, masukkan susu kental manis, santan dan tepung ketan, aduk rata. Tambahkan mentega cair, aduk rata.
- Tuang 200 ml adonan ke dalam loyang yang sudah disiapkan, panggang selama 5 menit atau sampai permukaan kecokelatan. Lakukan hal yang sama sampai adonan habis.
- Setelah adonan habis, panggang kue selama 35 menit atau sampai semuanya matang. Angkat dan dinginkan. Potong-potong.
- Sajikan untuk 20 Potong.