Gempa 7,4 M, Bepotensi Picu Tsunami di Jakarta, Lampung, Jawa Barat

0

Urban ID - Telah terjadi gempa bumi di sebelah barat daya Sumur, Banten pada pukul 19.03 WIB, Jumat (2/8). Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau kepada masyarakat yang ada di Banten, Lampung, Jawa Barat, Bengkulu untuk waspada terhadap peringatan dini tsunami.

“Peringatan dini tsunami di Banten, Lampung, Jawa Barat, Bengkulu, Gempa Mag: 7,4 dengan kedalaman 10 km,” dalam cuitan BMKG di Twitter.

Dari informasi yang dihimpun, gempa berkekutaan 7,4 magnitudo tersebut terasa hingga ke Lampung, Jakarta, Depok, Bogor, Jawa Tengah, hingga Jawa Timur.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here