Menu

Mode Gelap

News

Gubernur Sumsel Kenang Sosok Semasa Hidup Haji Alim

badge-check


Gubernur Sumsel Herman Deru saat ditemui di kantornya. Foto : Abdullah Toriq/Urban Id Perbesar

Gubernur Sumsel Herman Deru saat ditemui di kantornya. Foto : Abdullah Toriq/Urban Id

Palembang — Kepergian Kemas Haji Abdul Halim Ali atau Haji Halim menjadi kehilangan besar bagi masyarakat Sumatera Selatan. Tokoh masyarakat sekaligus pengusaha dermawan itu wafat pada Kamis (22/1/2026) sekitar pukul 14.30 WIB di RS Siti Fatimah Az-Zahra Palembang setelah menjalani perawatan intensif.

Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru menyampaikan duka cita mendalam dan mengenang almarhum sebagai figur yang memiliki peran penting dalam menjaga keharmonisan sosial di tengah masyarakat.

“Beliau dikenal sebagai sosok yang ngemong, merangkul, dan selalu membuka ruang silaturahmi. Banyak masyarakat yang merasa dekat dengan beliau,” ujar Herman Deru.

Menurut Deru, kediaman Haji Halim kerap menjadi tempat berkumpulnya warga dari berbagai latar belakang, baik dalam kegiatan keluarga, sosial, maupun keagamaan. Kedekatan almarhum dengan para tokoh agama juga dinilai menjadi kekuatan tersendiri dalam menjaga kesejukan kehidupan bermasyarakat di Sumsel.

Tak hanya dikenal sebagai pengusaha sukses, Haji Halim juga aktif berkontribusi dalam pembangunan rumah ibadah, khususnya masjid, tanpa banyak menonjolkan diri. Sikap tersebut membuatnya dihormati oleh masyarakat luas dan para alim ulama.

Pihak keluarga melalui Kemas Haji Umar Halim menyampaikan permohonan doa agar almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah Subhanallah Wa Ta’ala.

“Kami memohon doa dari seluruh masyarakat. Semoga amal ibadah almarhum diterima dan segala kekhilafan beliau dimaafkan,” ujarnya.

Jenazah Haji Halim dijadwalkan dimakamkan pada Jumat (23/1/2026). Sebelum dimakamkan di pemakaman keluarga di kawasan Jalan Dr. M. Isa, Palembang, jenazah akan disalatkan terlebih dahulu di Masjid Agung Palembang usai salat Jumat.

Umar Halim juga mengungkapkan bahwa semasa hidup, almarhum kerap menasihatkan keluarga dan orang-orang di sekitarnya untuk menjaga kedamaian dan mempererat persaudaraan.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pesan Terakhir Haji Halim untuk Palembang: Kota yang Damai, Religius, dan Lebih Baik

22 Januari 2026 - 21:05 WIB

Prosesi Pemakaman Haji Alim Digelar di Masjid Agung Palembang

22 Januari 2026 - 19:34 WIB

Prabowo dan Raja Charles III Bahas Kerja Sama Pemulihan Ekosistem 57 Taman Nasional Indonesia

22 Januari 2026 - 19:30 WIB

Usai Terbongkarnya Pengoplosan LPG 3 Kilogram, Herman Deru Pastikan Pasokan LPG di Sumsel Aman

22 Januari 2026 - 19:26 WIB

Kemenkes Buka Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis Rumah Sakit

22 Januari 2026 - 16:32 WIB

Trending di News