Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru bakal segera melakukan perombakan besar-besaran pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel. Namun, dirinya mengukapkan rotasi pejabat tidak dapat direncakan oleh pihaknya, kapan proses pelantikan pejabat dilakukan.
“Saya bersama Pak Wagub tidak pernah merencanakan hari tertentu bulan tertentu, tapi berdasarkan kebutuhan organisasi untuk melantik,” kata Herman Deru, ditemui di Griya Agung, Palembang, Kamis (13/6).
Seperti pelantikan eselon empat pada Senin (10/6/2019) kemarin, menurutnya pelantikan pejabat itu karena adanya kebutuhan di Pemprov Sumsel. “Kemarin kebutuhan di eselon empat dalam waktu dekat mungkin eselon tiga atau dua, “Jelasnya
Dalam pergantian pejabat Pemprov, Herman Deru memiliki tiga kriteria. Diantaranya Prestasi, jika prestasinya baik sangat mungkin pihaknya mempromosikan. “Kedua sikap baik, itu dapat menunjang pekerjaan, akan kita pertimbangkan, dak katik guno jabatan tinggi kalau attitude tidak baik.
Terakhir, Herman Deru mengatakan dengan aturan yang berlaku yakni jika ingin menjadi kepala dinas harus memiliki jabatan minimal Eselon II dan maksimal Eselon I.
“Dak mungkin golongan tigo nak jadi kepala dinas, dak pacaklah. Jadi tidak ada jabatan yang abadi, Kalau ini telah mereka kerjakan kita akan perdanyakan disini atau tempat lain,” pungkasnya.