Herman Deru : Masyarakat Berikan Data Sejujurnya admin

0

Urban ID - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru mengatakan pada pelaksanaan sensus penduduk berbasis online 2020 semua jajaran pejabat di Sumsel berperan semaksimal untuk menyukseskan Sensus Penduduk.
“Saya himbau semua pejabat sampai tingkat RT, mengajak warga mencatatkan dirinya dalam Sensus Penduduk ini. Paling penting berikan data sejujur mungkin, “Katanya, Rabu (19/2).
Menurutnya kesuksesan Sensus Penduduk online ini penting bagi berbagai jenjang pemerintahan karena data ini akan menjadi pijakan pemerintah untuk melanjutkan pembangunan.
“Ini tanggung jawab bersama bukan hanya BPS saja, demi sukseskan Sensus Penduduk, “ujarnya.
Selain itu, Herman Deru menghimbau Walikota dan Bupati juga mencanangkan pengisian Sensus Penduduk di daerahnya, dengan melibatkan tokoh masyarakat setempat.
“Biaya ini tidak sedikit jangan sampai sia-sia. Diskominfo juga harus breakdown itu ke diskominfo kab/kota. Sosialisasikan ini melalui radio-radio dan televisi lokal kita,” ujarnya.
Mantan Bupati Oku Timur dua periode berharap BPS tidak mudah lelah dan menyerah di lapangan. Apalagi mengingat topografi daerah Sumsel yang sangat luas tentu akan menguras tenaga dan biaya.
“Semoga BPS tidak lelah dan sasaran 27% tercapai. Saya ingin petugas yang turun juga benar-benar bisa memandu masyarakat. Dan warg bukan hanya membuka pintu tapi juga membuka diri dengan data yang sebenarnya” ujarnya.
(Ab) Editor : Aab

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here