Menu

Mode Gelap

News

Herman Deru: Rekor Muri Bukti Bahwa Sumsel Sukses Sebagai Penyelenggra Fornas VI

badge-check


					Herman Deru: Rekor Muri Bukti Bahwa Sumsel Sukses Sebagai Penyelenggra Fornas VI Perbesar

PALEMBANG – Sumatera Selatan  patut menjadi contoh bagi daerah lain sebagai penyelenggara Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS). Dimana daerah ini telah membuktikan diri sukses sebagai tuan rumah Fornas ke-VI Juli Lalu. Bahkan Sumsel bukan saja sukses sebagai tuan rumah tetapi jugas sukses dalam prestasi.

Gubernur Sumsel Herman Deru saat pembubaran kepanitiaan Fornas VI Sumsel dihalaman Griya Agung, Minggu (21/8) pagi menegaskan, keberhasilan Sumsel sebagai tuan rumah Fornas VI ditandai dengan diterimanya penghargaan   Rekor Muri dengan jumlah peserta mencapaj 12 ribu dari 34 provinsi di Indonesia. Selain itu Sumsel juga berhasil menjadi juara umum dengan perolehan mendali  459 medali, 129 diantaranya medali emas, 152 medali perak dan 178 perunggu.

“Ternyata kerja keras kita dibalas oleh yang maha kuasa. Dengan segenap kebanggaan, dan kita patut berayukur sukses sebagai pelaksanaan juga sukses dakan prestasi.  Terlebih lagi sukses dalam eskalasi ekonomi,” ungkapnya.

Suksesnya perhelatan Fornas di Sumsel tidak terlepas dari andil semua pihak mulai dari panitia,  para pegiatnya, venuenya, sampai ketertiban masyarakatnya yang terjaga dengan kondusif.

“Sukses yang telah dicapai merupakan buah dari kolaborasi, mulai dari penyambutan, pelaksanaan, hingga penutupan. Tidak ada institusi yang tidak punya peran, Saya sampaikan terimakaih atas perjuangan kita semua,” pungkasnya.

Diakui Herman Deru, Selama ini olahraga rekreasi masyarakat berjalan dengan apa adanya,  dengan perbedaan jenis olahraganya dan lebih ekstrim lagi  disetiap daerah  berbeda namanya.

Sementara Ketua KORMI Sumsel Hj Samantha Tivani HD dalam laporannya mengatakan, FORNAS tidak hanya menjadi ajang pertandingan atau perlombaan semata, namun ada nilai yang lebih dari sekedar bertanding, yakni silaturahmi, sebuah misi bagaimana menanamkan kebugaran pada masyarakat, bagaimana mengangkat kembali Olahraga permainan tradisional untuk dapat dikenal kembali oleh generasi muda sekarang hingga tidak hilang tergurus masa.

“FORNAS juga tentunya memiliki misi menggiatkan perekonomian masyarakat khususnya UMKM dan juga Pariwisata di Sumatera Selatan,” tegasnya.

Shasa berharap Kormi di Sumsel terus bekerja memberikan pembinaan bagi atlet agar dimasa mendatang kembali berjaya  dalam mengharumkan Sumsel dikancah nasional.

“Pada kesempatan ini juga saya berharap untuk kita semua agar terus berbuat yang terbaik untuk Sumatera Selatan pada FORNAS VII di Jawa Barat tahun 2023 mendatang,” tandasnya.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Diaspora Indonesia Sambut Hangat Presiden Prabowo di Rio de Janeiro

6 Juli 2025 - 16:04 WIB

Gubernur Herman Deru Jadikan Desa Talang Buluh Percontohan Posbakum Pertama di Sumsel

6 Juli 2025 - 14:13 WIB

Anjungan Sumsel di TMII Disulap Jadi Panggung Budaya Festival Seni Tradisi 2025

5 Juli 2025 - 23:44 WIB

Retret Laskar Pandu Satria Bangkitkan Semangat Nasionalisme Pelajar Sumsel

4 Juli 2025 - 22:30 WIB

Herman Deru Dukung Penuh UIN Raden Fatah Buka Fakultas Kedokteran, Jawab Kebutuhan Dokter di Sumsel

4 Juli 2025 - 06:30 WIB

Trending di News