Menu

Mode Gelap

News

Mawardi Yahya: Vaksinasi Benteng Pertahanan Tubuh Terhadap Virus Corona

badge-check


Mawardi Yahya: Vaksinasi  Benteng Pertahanan Tubuh Terhadap Virus Corona Perbesar

Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya menjalani vaksinasi Covid-19 dosis pertama yang dilaksanakan di RSUD Siti Fatimah, Rabu (24/3) pagi.  Usai mendapatkan suntikan vaksin Mawardi terlihat tenang dan percaya diri  bahkan  tersenyum  lebar dihadapan awak media.

 

“Alhamdulilah, hari ini saya mendapatkan kesempatan divaksin  dosis pertama.   Kondisi tubuh saya cukup bugar dan dapat melanjutkan aktivitas seperti biasanya,” ungkap Mawardi.

 

Dia menyebut, seharusnya jadwal vaksinasi dosis pertama dijalaninya awal bulan Maret lalu. Namun dikarenakan dalam masa pemulihan pasca menjalani operasi maka  vaksinasi baru dapat dilakukan pada 24 Maret 2021. Diapun  berharap, setelah menjalani vaksinasi akan tumbuh kepercayaan masyarakat akan pentingnya vaksinasi sebagai upaya  memutus mata rantai penyebaran virus Corona.

 

“Saya mengajak seluruh masyarakat jangan takut  disuntik vaksin. Ini salah satu cara kita  keluar dari pandemi ini. Selain meningkatkan imun, juga  sebagai benteng   tubuh terhadap paparan virus corona,” tandasnya.

 

Sebelumnya Wagub Mawardi Yahya  menyempatakan diri meninjau jalannya vaksinasi bagi jajaran pegawai yang ada di lingkungan Pemprov. Sumsel. Dia juga memastikan ketersediaan stok vaksin sejauh ini masih mencukupi.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pesan Terakhir Haji Halim untuk Palembang: Kota yang Damai, Religius, dan Lebih Baik

22 Januari 2026 - 21:05 WIB

Prosesi Pemakaman Haji Alim Digelar di Masjid Agung Palembang

22 Januari 2026 - 19:34 WIB

Prabowo dan Raja Charles III Bahas Kerja Sama Pemulihan Ekosistem 57 Taman Nasional Indonesia

22 Januari 2026 - 19:30 WIB

Gubernur Sumsel Kenang Sosok Semasa Hidup Haji Alim

22 Januari 2026 - 19:30 WIB

Usai Terbongkarnya Pengoplosan LPG 3 Kilogram, Herman Deru Pastikan Pasokan LPG di Sumsel Aman

22 Januari 2026 - 19:26 WIB

Trending di News