Urban ID - Selain pempek, makanan khas masyarakat kota Palembang sehari-harinya yakni Model dan Tekwan. Sajian Model yang terbuat dari olahan ikan seperti pempek namun ditambah tahu dan berkuah bening seperti tekwan. Kuah beningnya biasanya terbuat dari kaldu ikan ataupun udang.
Selain Model, sajian Tekwan sendiri terbuat dari sagu dan olahan ikan, yang membedakan tekwan dengan pempek adalah kuahnya. Tekwan berkuah bening seperti sup dan biasanya disajikan dengan berbagai pelengkap seperti soun, jamur kuping, dan irisan bengkuang.
Namun, bagi kalian pecinta Mi. Kalian juga bisa mencampur Mi dengan Model dan Tekwan. Dengan dicampur bumbu Mi menambah cita rasa sendiri yang bisa membuat anda ketagihan rasanya.
Untuk harga Model dan Tekwan sendiri sangat terjangkau. Dengan mengeluarkan biaya Rp 5000 hingga Rp 7000 kalian bisa mencicipi olahan khas Palembang. Jika, ingin dicampur dengan Mi kalian cukup menambah uang menjadi Rp 2000 hingga Rp 3000 saja.
Jadi, bagi kalian yang akan berkunjung ke kota Pempek nanti. Coba cicipi Model dan Tekwan dicampur dengan Mie. Setelah mencoba, pasti kalian akan ketagihan.