Menu

Mode Gelap

News

Kota Palembang Targetkan Status Kota Lengkap, Semua Bidang Tanah Segera Terpetakan

badge-check


					Kota Palembang Targetkan Status Kota Lengkap, Semua Bidang Tanah Segera Terpetakan Perbesar

Kantor Pertanahan (Kantah) Kota Palembang terus mengupayakan pencapaian status Kota Lengkap, sebuah inisiatif yang mencakup pemetaan seluruh bidang tanah di wilayah tersebut secara spasial.

Kepala Kantor Pertanahan Kota Palembang, Zamili, menjelaskan bahwa Kota Lengkap berarti semua bidang tanah telah terpetakan dalam Peta Pendaftaran tanpa adanya celah atau tumpang tindih antar bidang tanah.

“Status ini akan memberikan kejelasan status tanah, meminimalkan ruang gerak mafia tanah, dan mengurangi potensi konflik serta sengketa pertanahan,” ujar Zamili, Senin (25/11/2024).

Menurut Zamili, status Kota Lengkap akan memberikan berbagai keuntungan di mulai dari pemerintah daerah akan lebih mudah mengelola dan menata wilayah karena semua bidang tanah sudah terdokumentasi.

Selain itu, memungkinkan penerapan sistem elektronik yang lebih efisien, mempercepat pelayanan masyarakat, dan mendukung transformasi digital.

Juga mengurangi risiko tumpang tindih lahan dan mempersulit gerak mafia tanah.

Untuk mencapainya, Kantah Kota Palembang fokus pada beberapa langkah yakni meningkatkan cakupan foto udara untuk akurasi pemetaan. Juga melalui permohonan pengukuran masyarakat atau inisiatif pemerintah.

Tak hanya itu, memperbaiki bidang tanah yang bermasalah atau menghapus bidang anomali yang tidak dapat diperbaiki.

“Kami mengupayakan agar setiap bidang tanah dapat terpetakan secara lengkap, baik melalui atau tanpa permohonan dari masyarakat,” tambah Zamili.

Zamili juga menekankan pentingnya kolaborasi antara Kantah dan Pemkot Palembang. Ia berharap komitmen dalam sertifikasi aset Pemkot tidak hanya bertumpu pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), tetapi juga melibatkan dinas terkait sebagai pengguna aset.

“Kami berharap semua pihak aktif dalam sertifikasi aset pemerintah untuk mempercepat pencapaian Kota Lengkap,” tutupnya.

Dengan berbagai langkah ini, Kota Palembang diharapkan segera mencapai status Kota Lengkap, yang tidak hanya memberikan kepastian hukum atas tanah tetapi juga mendukung pembangunan berkelanjutan dan efisiensi pelayanan publik.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Bupati Muara Enim Resmi Nahkodai ICMI 2025-2030, Cendikiawan dan Pemerintah Bersinergi Wujudkan Visi MEMBARA

30 Oktober 2025 - 16:01 WIB

Indosat Ooredoo Hutchison Terus Dorong Inovasi dan Daya Saing di Tengah Tantangan Makro

30 Oktober 2025 - 13:18 WIB

Atap Satu Ruang Asrama Ambruk, Kemenag Beri Bantuan Pesantren Syekh Abdul Qodir

30 Oktober 2025 - 12:35 WIB

Feby Deru Dapat DPD Award 2025, Dorong Perempuan Sumsel Jadi Pelopor Ekonomi dan Mandiri Pangan

30 Oktober 2025 - 11:09 WIB

Kota Palembang Dapat Bantuan Alsintan Dan Benih Dari Kementan

29 Oktober 2025 - 22:23 WIB

Trending di News