Menu

Mode Gelap

News

Pagi Ini, Asing Borong Saham Perbankan di Indonesia

badge-check


					Pagi Ini, Asing Borong Saham Perbankan di Indonesia Perbesar

Saham-saham dari sektor perbankan mengalami penguatan pada Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Penguatan itu ditopang oleh investor asing yang memborong saham seperti BRI, BNI, Mandiri hingga BCA.

Saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) tercatat menguat paling tinggi sebesar 3,02% ke level Rp 7.675/unit, nilai pembelian saham BMRI asing mencapai Rp 145,04 miliar.

Dilansir CNBC Indonesia hari ini, Bank Mandiri mendapat perbaikan peringkat menjadi positif dari Standard & Poors dan berada diperingkat BB+ untuk bank BUMN terbesar kedua ini.

Lalu saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) juga tercatat naik 2,92% ke level Rp 9.700/unit. Asing memborong saham BBNI senilai Rp 67,09 miliar.

Saham yang sedang jadi idola pelaku pasar modal, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) juga tercatat naik 1,69% ke level harga Rp 4.220/unit. Ini merupakan harga tertinggi baru dari harga saham BBRI.

Saham BBRI juga tercatat banyak diborong asing, nilainya mencapai Rp 97,94 miliar. Sementara itu, BBRI juga mendapat perbaikan dari Standard & Poor’s menjadi BBB.

Saham PT Bank CIMB Niaga Tbk (BNGA) juga tercatat naik 0,91% ke level harga Rp 1.110.

Saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) tercatat naik 0,82% ke level harga Rp 27.725/unit. Nilai beli bersih asing pada saham BBCA mencapai Rp 109,4 miliar. (enno)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Presiden Prabowo Pimpin Upacara Peringatan ke-79 Hari Bhayangkara di Monas

1 Juli 2025 - 20:45 WIB

HDCU Inisiasi Retret Siswa di Bumi Perkemahan Gandus Cetak Generasi Pemimpin Masa Depan

1 Juli 2025 - 19:44 WIB

Peduli Warga Merapi Lahat, Cik Ujang Ultimatum Perusahaan Batu Bara Bangun Jalan Khusus

1 Juli 2025 - 18:44 WIB

MSS Unggul di Konferensi Nasional, Berdayakan Pasien TBC di Palembang

1 Juli 2025 - 13:46 WIB

Peringatan Harlah Muslimat dan Fatayat NU, Gubernur Deru Titip Pesan Syukur dan Sabar

30 Juni 2025 - 10:30 WIB

Trending di News