Pertama Kalinya di Indonesia, NOAH dan BCL Sajikan After Party lewat Youtube Premium

0
NOAH dan BCL (Foto : Musica Studios)

Urban ID - “After Party” merupakan fitur terbaru dari platform Youtube Premium. Untuk pertama kalinya di Indonesia, NOAH dan BCL berkesempatan untuk mengisi slot After Party dengan membawa lagu Mencari Cinta.

Sebelumnya, Justin Bieber dan Zara Larsson pun pernah terlibat dalam kegiatan ini. Fitur ini diperuntukkan bagi penikmat musik khususnya Sahabat NOAH yang terdaftar sebagai Premium Users.

Pemilik akun Youtube Premium berkesempatan mendapat akses secara eksklusif untuk menonton dan berinteraksi dengan NOAH dan BCL.

Chandra Samhari selaku Marketing & Event dari Musica Studios menjelaskan, “Kemasan acara ini bersifat intimate dan casual, dengan konsep living room set.“

“Dalam kegiatan After Party ini, NOAH dan BCL akan buka-bukaan tentang lagu Mencari Cinta dan proses pembuatan videoclip nya. Beragam cerita menarik dan seru seperti apa mereka mencari cinta dalam kehidupannya masing-masing akan ditampilkan disini.” jelas Chandra.

“Penonton berkesempatan untuk interaksi lewat kolom komentar kepada mereka. Di akhir acara, NOAH dan BCL secara ekslusif akan membawakan lagu Mencari Cinta dalam format akustik.” tutup Chandra.

Acara ini akan dilaksanakan tepat setelah launching pertama kalinya Music Video ‘Mencari Cinta’ di Channel Youtube NOAH Official pada hari Jumat 23 April pukul 19.00 WIB. Acara ini didukung oleh Vinilon dan Caffino Bold.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here