Menu

Mode Gelap

News

Presiden Jokowi Saksikan Penyerahan Pesawat Hercules untuk TNI AU

badge-check


Presiden Jokowi Saksikan Penyerahan Pesawat Hercules untuk TNI AU Perbesar

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menyaksikan penyerahan pesawat C-130J Super Hercules secara simbolis dari Kementerian Pertahanan (Kemhan) ke TNI Angkatan Udara (AU), di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (24/01/2024).

“Baru saja dilakukan penyerahan pesawat Super Hercules C-130J. Ini adalah pesawat angkut yang telah kita pesan beberapa tahun yang lalu dan penting sekali, baik untuk keperluan perang maupun nonperang,” ujar Presiden kepada awak media usai menyaksikan penyerahan.

Presiden mengatakan pesawat angkut berat ini dapat mengangkut sekitar 120 prajurit dan 20 ton barang. Keberadaan alutsista ini, imbuh Presiden, penting bagi Indonesia yang banyak memiliki bandar udara (bandara) dengan landasan pendek.

“Saya kira sangat bagus untuk negara sebesar Indonesia, negara kepulauan yang kadang-kadang airport-nya hanya memiliki runway yang pendek, nah ini bisa didarati oleh Super Hercules ini dan bisa terbang saya kira 11 jam nonstop,” ujarnya.

Pada kesempatan ini, Presiden juga menyaksikan penyerahan helikopter AS-550 Fennec dan helikopter AS-565 Panther.

“Semuanya harus disiapkan, karena untuk mendukung [kapal] Freegard kita, bisa turun di Freegard kita. Saya kira heli-heli seperti Fennec itu sangat penting,” tandasnya.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Muba Maju Lebih Cepat: 15 Generasi Unggul Ikuti Pelatihan Spesialis Migas di PPSDM Cepu

19 Januari 2026 - 19:43 WIB

Motor Driver Ojol di Palembang Dibawa Kabur Penumpang yang Ngaku Polisi

19 Januari 2026 - 19:30 WIB

Wanita di Palembang Laporkan Akun TikTok karena Dituding Jadi Selingkuhan

19 Januari 2026 - 19:10 WIB

Tiba di London, Prabowo Perkuat Kemitraan Strategis Indonesia-Inggris

19 Januari 2026 - 19:02 WIB

Jelang Ramadan, Pemkab Muba Siaga Inflasi

19 Januari 2026 - 18:59 WIB

Trending di News