Menu

Mode Gelap

News

Sekda : Pemkab Muara Enim Siap Dukung Penuh PSN, PLTU Mulut Tambang Sumsel-8

badge-check


Sekda : Pemkab Muara Enim Siap Dukung Penuh PSN, PLTU Mulut Tambang Sumsel-8 Perbesar

KORDANEWS – Sekretaris Daerah Kabupaten Muara Enim, H Hasanudin pimpin langsung Rapat Pembahasan Izin Lokasi Lahan untuk Jetty Pelabuhan Sementara PT Solid Pelayanan Indonesia (PT PSI) di Desa Patratani, Kecamatan Muara Belida, Kamis Sore (05/03) di Ruang Rapat Serasan Sekundang Muara Enim. Saat memimpin rapat, Sekda mengatakan, PLTU Mulut Tambang Sumsel-8 ini merupakan Proyek Strategis Nasional (PSN) yang akan menjadi aset besar Indonesia yang berdampak baik bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia terutama di Sumatera Selatan. Untuk itu, segala hal yang menjadi kendala atau penghambat pembangunan ini agar segera di selesaikan, terutama untuk pembangunan pelabuhan sementara yang belokasi di Desa Patratani, Kecamatan Muara Belida.

“Kiranya dalam pembangunan pelabuhan ini, bisa mempekerjakan masyarakat lokal disana kemudian terhadap dampak yang ditimbulkan terutama mengenai lingkungan agar selalu diperhatikan kelestariannya dan kiranya jika ada izin yang belum di lengkapi segera diselesaikan sehingga PSN ini dapat bejalan sesuai dengan perencanaannya,” pinta Sekda kepada PT PSI. “Pemerintah Kabupaten Muara Enim siap mendukung penuh atas percepatan pembangunan PSN ini,” ujar sekda. PLTU Mulut Tambang Sumsel-8 (Huadian Bukit Asam Power) merupakan Proyek yang diprediksi akan menjadi proyek terbesar di Indonesia, bahkan se-Asia Tenggara. tentu pembangunan PLTU ini menggunakan bahan baku logistik yang dibawa dari China ke Pelabuhan Jetty Sementara PT. PSI untuk bongkar muat dan didistribusikan ke Site Project PLTU Mulut Tambang Sumsel-8 di Desa Tanjung Lalang Kecamatan Tanjung Agung, jelas salah satu perwakilan PT PSI.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Marbut di Ogan Ilir Cabuli Belasan Bocah dengan Iming-iming Diberi Rp 2 Ribu

21 Januari 2026 - 19:04 WIB

Gaga-gara Masalah Ekonomi, Suami di Palembang Cekik Istrinya hingga Tewas

21 Januari 2026 - 18:54 WIB

DPRD Palembang Janji Selesaikan Sahkan Perda Pemajuan Kesenian Tahun Ini

21 Januari 2026 - 15:15 WIB

Polda Sumsel Gerebek Gudang Oplosan Gas Elpiji 3 Kg, 4 Pelaku Diamankan

21 Januari 2026 - 14:38 WIB

Truk HD Tambang Ramai di Pelabuhan Palembang, Pemprov Sumsel Pastikan Larangan Melintas Berlaku Tegas

21 Januari 2026 - 11:36 WIB

Trending di News