Menu

Mode Gelap

News

Di Sumsel, Daftar Haji Sekarang Bisa Berangkat 2035  

badge-check


					Di Sumsel, Daftar Haji Sekarang Bisa Berangkat 2035    Perbesar

Jumlah pendaftar haji di Sumatera Selatan (Sumsel) setiap tahun terus meningkat. Sementara kuota yang diberikan oleh Pemerintah Arab Saudi terbatas. Alhasil daftar tunggu keberangkatan haji semakin panjang.

Jika dilihat melalui aplikasi Haji Pintar dari Kementerian Agama daftar saat ini berangkat haji diperkirakan akan berangkat pada tahun 2035. Namun untuk melihat detil keberangkatan ada ketentuan usia dan kuota di masing-masing daerah.

Branch Manager BNI Syariah Sudirman, Palembang Revelino Satya Nugraha menyebutkan, pihaknya mendapat kuota sekitar 10 persen. “Dilihat dari aplikasi haji pintar, nasabah yang berusia 40 tahun daftar di tahun ini bisa berangkat 2035,” katanya, Sabtu (15/6).

Dia menyebut, Undang-Undang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umroh kini terus mengalami perbaikan, sehingga faktor usia dan pelimpahan kuota calon jamaah haji yang telah meninggal ke ahli warisnya juga telah diatur.

“Lama daftar tunggu juga bisa semakin cepat jika ada yang batal berangkat, artinya juga bisa maju waktu berangkat dari yang sebelumnya di perkiran,” tutur dia.

Sebelimnya, Kanwil Kementerian Agama menyatakan daftar tunggu calon jamaah haji di Provinsi Sumatera Selatan cukup lama, dan berdasarkan jumlah masyarakat yang telah mendaftar pemberangkatannya akan selesai hingga 2030.

Kasubag Informasi dan Humas Kanwil Kementerian Agama Sumsel, Saefudin Latief di Palembang, Rabu mengatakan, memang jumlah masyarakat yang mendaftar untuk berangkat haji cukup banyak sehingga pemberangkatannya juga akan lama karena kuotanya terbatas.

Dia mengatakan, hingga beberapa waku lalu calon haji yang sudah mendaftar lebih dari 77.135 orang sementara jatah pemberangkatan setiap tahun dibatasi.

“Jadi bila dihitung dengan kuota haji yang diberikan kepada Sumsel sebanyak 6.988 orang per tahun maka pemberangkatkan diperkirakan bisa rampung 2030 nanti,” katanya. (eno)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Diaspora Indonesia Sambut Hangat Presiden Prabowo di Rio de Janeiro

6 Juli 2025 - 16:04 WIB

Gubernur Herman Deru Jadikan Desa Talang Buluh Percontohan Posbakum Pertama di Sumsel

6 Juli 2025 - 14:13 WIB

Anjungan Sumsel di TMII Disulap Jadi Panggung Budaya Festival Seni Tradisi 2025

5 Juli 2025 - 23:44 WIB

Retret Laskar Pandu Satria Bangkitkan Semangat Nasionalisme Pelajar Sumsel

4 Juli 2025 - 22:30 WIB

Herman Deru Dukung Penuh UIN Raden Fatah Buka Fakultas Kedokteran, Jawab Kebutuhan Dokter di Sumsel

4 Juli 2025 - 06:30 WIB

Trending di News