Menu

Mode Gelap

News

Gubernur Babel Klarifikasi Soal Dana Mengendap Rp 2,1 Triliun, Murni Kesalahan Administrasi

badge-check


Gubernur Bangka Belitung Hidayat Arsani. Perbesar

Gubernur Bangka Belitung Hidayat Arsani.

Gubernur Bangka Belitung, Hidayat Arsani, memberikan klarifikasi terkait polemik adanya dana milik Pemprov Babel yang mengendap di bank sebesar Rp 2,1 triliun. Masalah itu kini sudah selesai.

Hidayat menyebut, isu adanya dana mengendap tersebut murni merupakan kesalahan administrasi dan kini telah diselesaikan secara internal antara Bank Indonesia (BI) dan Bank Sumsel Babel.

“Jadi saya tegaskan ini murni kesalahan administrasi, semua sudah clear,” katanya.

Selain itu, Hidayat juga meluruskan mengenai isu endapan uang milik Pemda di bank. Di mana, uang milik Pemda Babel hanya sebesar Rp 200 miliar bukan Rp 2,1 triliun.

Sementara terkait pelaporan Pemprov Bangka Belitung terhadap Bank Sumsel Babel ke Polda Babel, juga sudah sudah ditarik kembali. Hal itu sebagai komitmen untuk menjaga hubungan baik dan fokus pembangunan daerah.

“Jadi jangan sampai polemik di perpanjang. Baik kepada Menkeu, BI, maupun Bank Sumsel Babel. Semangat kami saling memaafkan dan bersama-sama melaksanakan tugas pembangunan daerah sesuai dengan Asta Cita Presiden,” katanya.

Hidayat Arsani juga menambahkan dengan adanya klarifikasi ini ia berharap polemik terkait dana mengendap tidak lagi menjadi perdebatan di tengah masyarakat.

“Utamakan kerja sama dan sinergi antara pemerintah daerah, lembaga keuangan, dan seluruh elemen masyarakat untuk memajukan pembangunan di Bangka Belitung,” jelasnya.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Pemprov Sumsel Siapkan 2.912 Kursi Kereta untuk Mudik Gratis Lebaran 2026

29 Januari 2026 - 18:13 WIB

Polri Ungkap Penipuan e-Tilang Palsu yang Mengatasnamakan Kejaksaan, Sejumlah Perangkat Disita

29 Januari 2026 - 17:48 WIB

Herman Deru Optimistis Sekolah Rakyat Ogan Ilir Beroperasi Tahun Ajaran 2026/2027

29 Januari 2026 - 17:45 WIB

4 Efek Buruk Konsumsi Minuman Berenergi untuk Kesehatan

29 Januari 2026 - 17:39 WIB

5 Cara Belajar Bahasa Inggris agar Lebih Mudah Dikuasai

29 Januari 2026 - 17:31 WIB

Trending di Lifestyle