Menu

Mode Gelap

News

Mensesneg Pastikan Presiden Jokowi Hadiri Pelantikan di DPR

badge-check


					Mensesneg Pastikan Presiden Jokowi Hadiri Pelantikan di DPR Perbesar

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno memastikan Presiden Joko Widodo akan menghadiri pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih di Gedung Nusantara, Jakarta tanggal 20 Oktober mendatang. Kepastian tersebut disampaikan dalam keterangannya kepada awak media di Ruang Wartawan, Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (08/10/2024).

“Insyaallah datang. Jadi Pak Presiden memang sejak awal sudah mengatakan akan datang di Pelantikan. So pasti lah Pak Presiden hadir nanti di pelantikan 20 Oktober,” katanya.

Mensesneg menambahkan bahwa secara aturan tidak ada yang mengatur tentang kehadiran Presiden Jokowi pada pelantikan tersebut. Namun, Pratikno menjelaskan bahwa sudah menjadi tradisi Presiden sebelumnya hadir pada saat pelantikan Presiden terpilih.

“Jadi waktu tahun 2014 Pak Presiden SBY dan Pak Wapres Boediono hadir. Jalan dulu masuk, kemudian disusul oleh waktu itu Presiden terpilih Jokowi dan Pak Wapres terpilih Pak JK waktu itu,” lanjutnya.

Setelah acara pelantikan, Mensesneg menuturkan bahwa rencananya akan ada acara pisah sambut di Istana Merdeka (Ismer). Ia juga mengonfirmasi bahwa acara pisah sambut ini juga merupakan tradisi saat pergantian pemimpin negara.

“Jadi setelah pelantikan di DPR rencananya Pak Presiden ke-7 akan lebih dulu berangkat ke Ismer. Kemudian nanti Pak Presiden Prabowo menyusul,” tambahnya.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

BPBD Sumsel Gelar Penyusunan Dokumen Jitupasna dan R3P untuk Perkuat Rehabilitasi dan Rekonstruksi

23 April 2025 - 09:55 WIB

BPBD Sumsel Gelar Sosialisasi KIE untuk SPAB Tingkat TK di Peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana

23 April 2025 - 09:50 WIB

Sekda Edward Candra Resmi Lantik Panitia Penyelenggara Ibadah Haji Embarkasi Palembang 2025

22 April 2025 - 23:53 WIB

Herman Deru Bersama Ketua TP PKK Sumsel Feby Deru Hadiri Paripurna HUT PALI ke-12 2025

22 April 2025 - 23:51 WIB

Cik Ujang Dorong BSB Kucurkan Bantuan Permodalan Bagi Pelaku Usaha Kecil

22 April 2025 - 23:47 WIB

Trending di News