Urban ID - Beberapa vendor sudah merilis smartphone terbaru 2019, harganya cukup bervariasi, tergantung spesifikasi yang ditanamkan. Smartphone terbaru 2019 dibekali dengan berbagai fitur terkini seperti layar dengan notch, dual kamera hingga tiga kamera.
Selain itu, ada juga baterai berkapasitas besar mencapai 5000mAh serta teknologi fast charging yang semakin cepat dalam mengisi ulang baterai. Berikut daftar smartphone terbaru 2019.
1. Redmi Note 7
Tahun ini muncul Redmi Note 7 dengan sedikit perbedaan yang kekinian, Spesifikasi Redmi Note 7 memiliki keunggulan pada fitur dual kamera berkonfigurasi 48MP + 5MP. Untuk kamera 48MP memakai sensor Samsung GM1 bersama aperture f/1.8.
Keberadaan kamera ganda ini juga di dukung dual-LED flash monokrom, PDAF teknologi Ai hingga EIS. Sedangkan kamera depan berkapasitas 13MP lengkap bersama fitur AI face unlock, AI smart beauty, AI single shot blur, dan HDR.
Performa Redmi Note 7 mengandalkan pada prosesor Snapdragon 660 dengan sokongan RAM 3GB, 4GB, dan 6GB. Harga Redmi Note 7 resmi TAM dibanderol mulai Rp1.999.000 untuk versi RAM 3GB dan ROM 32GB serta Rp2.599.000 untuk RAM 4GB dan ROM 64GB.
2. Xiaomi Mi 9
Spesifikasi Xiaomi Mi 9 terbilang cukup mumpuni dan kekinian. Performanya saja sudah ditenagai prosesor Snapdragon 855 yang akan menjadi standar pada hp flagship keluaran tahun 2019.
Prosesor ini akan di sokong memori RAM 6GB atau 8GB dengan penyimpanan internal berkapasitas 64GB dan 128GB. Xiaomi Mi 9 juga tampil modern dengan waterdrop display.
Untuk layarnya memiliki bentang seluas 6,39 inci lengkap dengan panel berteknologi Super AMOLED. Spesifikasi Xiaomi Mi 9 yang tak kalah menarik ada pada penggunaan tiga kamera belakang dengan konfigurasi 48MP + 16MP + 12MP menggunakan sensor Sony IMX 586. Sedangkan untuk kamera depan sudah beresolusi 20MP.
3. Mi 9 SE
Sesuai namanya, Xiaomi Mi 9 SE merupakan varian lite dari Xiaomi Mi 9. Layarnya saja lebih kecil dengan ukuran 5.97 inci beresolusi FullHD+ 1080 x 2340 pixel. Kinerjanya pun bukan dengan Snapdragon 855, melainkan Snapdragon 712 dengan dukungan memori RAM 6GB dan ROM 64GB atau 128GB. Meski sama menyematkan tiga kamera belakang namun resolusinya lebih kecil yaitu 48MP + 8MP + 13MP memakai sensor kamera Exmor-RS CMOS.
4. Mi Mix 3
Xiaomi Mi Mix 3 5G tidak jauh berbeda dengan Mi Mix 3 yang rilis sebelumnya. Perbedaannya hanya terletak pada penggunaan prosesor dan jaringan koneksi yang didukungnya. Dimana spesifikasi Xiaomi Mi Mix3 5G menggunakan prosesor Snapdragon 855 terbaru. dan yang pasti hp ini juga mendukung jaringan 5GB yang menjanjikan koneksi super cepat.
Untuk fitur lainnya sama dengan Mi Mix 3 standar yaitu mengusung desain full screen dengan bezel tipis dengan konsep slide atau geser. Xiaomi Mi Mix 3 5G juga memiliki empat buah kamera dengan dual kamera belakang 12MP + 12MP menggunakan sensor Sony IMX363 dan dual kamera depan, beresolusi 24MP + 2MP. Sayangnya harga Xiaomi Mi Mix 3 5G belum terungkap, karena hp 5G terbaru ini akan dipasarkan bulan Mei 2019 mendatang. (*)