Menu

Mode Gelap

News

Tak Dapat Subsidi, Transmusi Setop Beroperasi

badge-check


Tak Dapat Subsidi, Transmusi Setop Beroperasi Perbesar

Bus Rapid Transmusi (BRT) mulai 1 Januari 2022 stop beroperasi.

“Iya, memang sejak 1 Januari 2022, kita terpaksa menyetop operasional Transmusi. Karena tahun ini tidak dapat subsidi dari Pemkot Palembang,” ujar Direktur Utama PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya (SP2J), Ahmad Nopan, Selasa (4/1/2022).

Nopan menjelaskan, pihaknya selaku pengelola Transmusi sudah mengajukan untuk subsidi Transmusi Rp 17 miliar.

“Dan setelah dievaluasi, disetujui di DPRD Palembang, oleh Komisi 2 Rp 12 miliar,” paparnya.

Namun, lanjut Nopan, ternyata anggaran tersebut tidak dianggarkan di Dinas Perhubungan Kota Palembang.

“Ya, anggarannya tidak termasuk di Dishub. Karena ini sarana transportasi jadi anggarannya masuk di Dishub,” jelasnya.

Transmusi ini, ujar Nopan, seharusnya mendapat subsidi dari Pemkot Palembang karena bersifat pelayanan untuk masyarakat.

Untuk itu, kata Nopan, pihaknya terpaksa memutus kontrak 60 orang karyawan kontrak.

“Untuk karyawan tetap dan calon pegawai tetap, itu dirumahkan dengan gaji dibayarkan 50 persen,” kata Nopan.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Akurasi Data Sensus Ekonomi Jadi Fondasi Pembangunan Pemkot Palembang

22 Januari 2026 - 10:10 WIB

Herman Deru Terima Audiensi PDIP Sumsel, Perkuat Kolaborasi untuk Pembangunan Daerah

22 Januari 2026 - 07:29 WIB

Marbut di Ogan Ilir Cabuli Belasan Bocah dengan Iming-iming Diberi Rp 2 Ribu

21 Januari 2026 - 19:04 WIB

Gaga-gara Masalah Ekonomi, Suami di Palembang Cekik Istrinya hingga Tewas

21 Januari 2026 - 18:54 WIB

DPRD Palembang Janji Selesaikan Sahkan Perda Pemajuan Kesenian Tahun Ini

21 Januari 2026 - 15:15 WIB

Trending di News